Posts Subscribe comment Comments

FF Type 0 News

UPDATE STATUS MOON DRIVER & FF TYPE 0

Image

Pernah memainkan game yang judulnya ‘Strider’ di PSX dulu?. Nah kurang lebih Moon Diver sama dengan game ini, baik untuk story maupun gameplaynya. Game ini pernah disinggung di berita sebelumnya, dan sekarang Square Enix telah memberikan beberapa info tambahan seputar story dan gameplay dari game ini.

Moon Diver bersetting di kota Barcelona, pada tahun 2081. Karakter berbaju ungu di atas adalah Faust, sang antagonist utama di game ini (yep, he’s not the hero!), dan berniat untuk meluluhlantahkan setengah wilayah Eropa dengan kekuatan jahat dan pasukan yang ia miliki.

Untunglah, muncul sekelompok ninja yang dijuluki ‘Moon Divers’, yang berniat untuk mengembalikan kondisi bumi seperti sedia kala (klise rpg lama) .Moon Divers beranggotakan empat orang, dan baru dua yang diketahui namanya: Seyfert dan Hitori.

Image Image

Seyfert adalah seorang mahasiswa sekolah tinggi di kota Kiruna, Swedia. Dia tinggal di sebuah wilayah yang telah dirancang khusus untuk melindungi warganya dari serangan Faust. Sedangkan Hitori, seorang pegawai kantor yang bekerja di sebuah perusahaan berbasis Tokyo di Barcelona. Hitori menyimpan kekuatan misterius di dalam tubuhnya, dan saat dia berganti dengan kostum ninjanya, kekuatan ini muncul dan ‘mengambil alih’ tubuhnya. 

Image

Beberapa basic moves dari Moon Diver antara lain: Clinging and Flips, Charging your attack, Sliding, Double Jump, dan Chain Kills. 4 player bisa saling bekerjasama untuk mengeluarkan beberapa serangan khusus, seperti “MoonSault Combinations” (gambar atas).
Image Image


Game ini menawarkan 5 karakter ninja yang bisa kalian pilih. Sama seperti game side-scrolling lainnya, level up dan gain abilities akan kalian temui di game ini.

Moon Diver rencananya akan keluar sekitar musim panas tahun ini, dan hanya akan dirilis di PlayStation Network dan Xbox Live Arcade.

Image


Dan berita lain yang cukup mengejutkan, SE telah mendaftarkan beberapa nama situs yang berbau Type-0.
Final Fantasy Type-4 (Shi shiki)

Final Fantasy Type-5 (Go shiki)

Final Fantasy Type-6 (Roku shiki)

Final Fantasy Type-7 (Shichi Shiki)

Final Fantasy Type-8 (Hachi Shiki)

Final Fantasy Type-9 (Kyu shiki)

Final Fantasy Type-10 (Jyu shiki)

0

Silahkan Tulis Komentar Anda ...

Chatroll